PELATIHAN ANALISA SPERMA

Home / Informasi / PELATIHAN ANALISA SPERMA

Beberapa hari yang lalu, tepatnya pada tanggal 7-8 Nopember 2015, AAK 17 Agustus 1945 Semarang bekerjasama dengan Laboratorium Klinik Cito mengadakan “Pelatihan Analisa Sperma”  bagi karyawan (analis kesehatan) laboratorium klinik Cito. Peserta diikuti oleh 30 perwakilan  seluruh cabang laboratorium klinik cito se Indonesia, antara lain: dari Cito cabang Jabobek (Jakarta- Bogor-Bekasi), cabang Indraprasta Semarang, cabang Srondol Semarang, cabang Cipto Semarang , cabang Tegal, cabang Pemalang, cabang Pekalongan , cabang Yogyakarta, cabang Purwokerto, cabang Magelang dan cabang Demak.

Materi diberikan oleh  Dr. Dr. Achmad Zulfa Juniarto , MSi., Med.,Sp-And.,Ph.D. , beliau merupakan salah satu dari tiga androlog terbaik yang ada di Jawa Tengah . Menurut dr. Zulfa , pemeriksaan analisis sperma belum bisa dilakukan oleh alat automatic, karena akan sangat mempengaruhi kualitas dan morfologi sperma. Untuk itu Cito meminta kerjasama dengan  laboratorium Akademi Analis Kesehatan 17 Agustus 1945 ,yang masih mempunyai alat yang memadai untuk melakukan pemeriksaan tersebut.

Alat yang dibutuhkan antara lain Mikroskop binokuler, bilik hitung Improved Neubauer, Mikropipet, gelas ukur, beaker glass objek glass dan deg glass. Pihak Akademi Analis Kesehatan 17 Agustus 1945 Semarang berharap kerjasama ini bisa terus dilanjutkan. Kerjasama ini sangat menguntungkan bagi kedua belah pihak. Bagi Akademi Analis Kesehatan merupakan kehormatan karena bisa membantu program kerja laboratorium Cito sekaligus mendapatkan tambahan pengetahuan tentang metode terkini yang bisa digunakan sehingga bisa ditransfer ke mahasiswa AAK 17 supaya bisa mengikuti  permintaan pasar dan tidak ketinggalan informasi tentang perkembangan teknologi di bidang analisis laboratorium.

Leave a Reply